Sebagian orang berpandangan bahwa kalau sudah bisa mengakses internet otomatis lolos dari sebutan gaptek alias gagap teknologi. Terkadang kita juga merasa percaya diri saat browsing di salah satu search engine (mesin pencari), bahwa kita sudah mahir menggunakan interconnected network (internet) untuk mencari informasi yang kita butuhkan.
Ya, bisa saja kita begitu menguasai medan saat berhadapan dengan mesin pencari Google atau Yahoo. Namun mengoperasikan selain keduanya kita bisa saja "buta" dan gagap. Memang wajar, keduanya adalah search engine yang paling dikenal dan digunakan di Indonesia karena informasi yang disajikan lebih lengkap.
Tetapi bukan kemudian pengguna internet tidak membutuhkan layanan dari selain mesin pencari tadi. Karena masih banyak mesin penelusur lain yang juga menyediakan informasi dengan spesifikasi tertentu. Misalnya, Lycos yang menyediakan banyak berita up date dan hiburan. Juga Webcrawler (metasearch engine) yang menyediakan fitur limewire untuk mendownload semua jenis informasi, termasuk games dan video dan informasi bisnis yang melimpah.
Oh ya, ada dua corak mesin pencari di "dunia maya". Yaitu search engine alias mesin pencari yang mempunyai indeks sendiri di jaringan internet. Walhasil search engine menyediakan data yang muncul dari jaringannya sendiri secara independen. Adapun meta search engine adalah mesin pencari internet yang tidak mempunyai indeks pribadi. Jadi ketika mengakses melalui metasearch engine data yang muncul diambil dari indeks-indeks jaringan mesin pencari lainnya. Keuntungannya manggunakan mesin pencari jenis ini adalah bisa mendapatkan informasi dari banyak indeks internet dan direktori secara bersamaan.
Selain Google dan Yahoo, mesin pencari yang sejenis search engine adalah Live Search (www.live.com), Altavista (www.altavista.com), Giga Blast (www.gigablast.com), Msn (www.msn.com) dan masih banyak yang lainnya. Sedangkan mesin pencari berjenis metasearch engine seperti Webcrawler (www.webcrawler.com), Kartoo (www.kartoo.com), Ix Quick (www.ixquick.com), Iboogie (www.iboogie.com) dan sebagainya.
Penelusuran efektif
Nah, sejauh mana pengguna internet bisa menemukan informasi secara akurat? Ini pertanyaan kecil untuk menelisik sejauh mana penelusuran internet yang dilakukan pengguna benar-benar efektif dan efisien. Karena, tak jarang seseorang berjam-jam di warnet (warung internet) tetapi hanya menemukan informasi yang terbatas, bahkan tidak menemukan kebutuhan yang dicarinya.
Pertama, untuk mendapatkan informasi yang akurat dan sesuai kebutuhan, kita harus tahu spesifikasi mesin pencari yang kita kenali. Kalau google dan yahoo, misalnya spesifikasinya memang menyediakan informasi data yang sangat melimpah. Berbeda dengan Lycos yang lebih mengarah pada informasi hiburan dan Webcrawler yang bercorak bisnis.
Kedua, mengenal direktori-direktori yang menyediakan informasi dalam bidang khusus. Di jaringan internet ada banyak sekali direktori yang khusus menyediakan layanan spesifik. Misalnya, direktori bisnis seperti Biz Europe (www.bizeurope.com), Business (www.business.com), Cyber Trade Zone (www.cybertradezone.com) dan masih banyak direktori sejenis bisnis lain.
Ketiga, mengenali situs-situs yang menyediakan kategori informasi tertentu. Misalnya, www.islamlib.com: situs penyedia artikel tentang pemikiran-pemikiran islam kontemporer.
Keempat, menggunakan jurus-jurus jitu untuk melakukan penelusuran. Kalau di Google ada beberapa sintaks khusus untuk memudahkan pencarian. Contohnya, sintaks define untuk mencari definisi dari suatu kata atau istilah. Selain sintaks-sintaks itu memudahkan dan mengerucutkan pencarian, waktu kita tidak banyak tersia-siakan karena data yang disaring search engine lebih akurat.
Bagi kalangan mahasiswa, akademisi, dan pustakawan, penting mengetahui search engine maupun direktori yang menyediakn informasi tentang buku maupun penyedia book content baik secara gratis maupun berlangganan. Ada banyak search engine dan direktori berorientasi buku dan perpustakaan. Lihat saja Librarian Internet Index (www.lii.org), Book Finder (www.bookfinder.com), Comic Seeker (www.comicseeker.com), Add All (www.addall.com) dan sebagainya
Tulisan ini pernah saya kirim ke Rubrik KONEK Suara Merdeka lho!!
ReplyDeletekira-kira satu setengah bulan yang lalu.
yach, sayangnya tidak dimuat. Karena emang tulisannya jelek, hehe....
Makanya kuposting diblog aja, daripada gak ada orang yang mbaca. Buat pengunjung, jangan kapok yach liat tulisan-tulisan yang katrok!! see you...
Thanks for all readers.